Leetswap Tutup Sementara karena Potensi Eksploitasi

Anggita Hutami

1st August, 2023

Pertukaran terdesentralisasi, Leetswap, mengumumkan telah menutup sementara platformnya yang beroperasi di jaringan Base Coinbase pada pukul 08.41 WIB. LeetSwap adalah ekosistem DEX dan DeFi baru yang dibangun di atas blockchain Base.

Penutupan sementara masih berlangsung hingga berita ini ditulis pada pukul 14.40 WIB. Tindakan ini dilakukan oleh pengelola Leetswap sebagai langkah pencegahan terhadap kemungkinan eksploitasi.

Leetswap mengamati bahwa sejumlah pool liquidity dalam platformnya mengalami masalah. Saat ini, Leetswap bekerja sama dengan teknisi keamanan on-chain untuk mengembalikan likuiditas yang terkunci.

Baca Juga: DeX Ini Alami Penyerangan Eksploitasi, Rp102,87 Miliar Lenyap!

Pakar Komentari Potensi Eksploitasi di Leetswap

Sejumlah pakar blockchain lainnya mengomentari kemungkinan eksploitasi di platform Leetswap. Kepala Riset Pasar Algoritmik Wintermute, Igor Igamberdiev, yakin bahwa para peretas dapat memanfaatkan celah pada fungsi smart contract untuk meningkatkan harga token dan menguras ETH dari pool liquidity Leetswap.

Igor memperkirakan potensi kerugian yang mungkin terjadi jika peretas berhasil mencuri adalah sebesar 342,5 ETH, setara dengan lebih dari US$630.000.

Beberapa perusahaan keamanan blockchain, termasuk PeckShield, Beosin, BlockSec, dan CertiK, telah mengonfirmasi teori yang diungkapkan oleh Igor Igamberdiev dan jumlah yang dieksploitasi melalui cuitan terpisah.

Baca Juga: Smart Contract SushiSwap Dieksploitasi, Rp49,3 Miliar Raib!

Anggita Hutami

Menekuni bidang jurnalistik sejak 2017. Fokus pada isu investasi keuangan, ekonomi, dan kebijakan publik.

Menekuni bidang jurnalistik sejak 2017. Fokus pada isu investasi keuangan, ekonomi, dan kebijakan publik.