Harga ONDO Pulih 70%, Hampir Kembali Sentuh ATH

Ary Palguna

15th April, 2024

Ondo Finance (ONDO) menjadi salah satu aset kripto yang menunjukkan pemulihan paling cepat setelah anjloknya pasar kripto pada 13-14 April 2024. ONDO telah mencatatkan pemulihan harga +70% dari harga terendah US$0,59 ke US$0,99.


Meskipun sempat mengalami penurunan signifikan sebesar -32% dari US$0,86 ke US$0,59, ONDO dengan cepat mengalami rebound sebesar +70% dan diperdagangkan pada harga US$0,99 per artikel ini ditulis (15/4/24).

ondo
Gambar: Grafik harga ONDO.

Sebelumnya, token ini telah mencetak harga all time high (ATH) di US$1,05 pada 31 Maret 2024. Dengan aksi harga ini, maka harga ONDO kembali mendekati ATH dengan hanya perlu kenaikan harga sebesar +6%.

Terlebih lagi, harga ONDO saat ini sudah melebihi harga sebelum anjlok (US$0,86 pada 12 April 2024). Bahkan Bitcoin (BTC) sekalipun belum mengalami pemulihan harga hingga ke harga sebelum anjlok. BTC diperdagangkan pada US$71.100 (12/4/24), dan per artikel ini ditulis berada di harga US$66.300 (15/4/24).

Baca juga: Ondo Finance Transfer US$95 Juta ke BUIDL BlackRock

Sentimen RWA Dukung Harga ONDO

Bagusnya performa token ini kemungkinan bisa dikaitkan dengan narasi RWA yang melekat pada proyek ini, dimana RWA menjadi narasi kedua dengan return terbaik di Q1 2024. Selain itu, sentimen positif yang berhubungan dengan BlackRock baru-baru ini bisa jadi salah satu penyebabnya.

Pada 11 April 2024, teramati secara on-chain sebuah wallet Ethereum yang terafiliasi dengan Ondo menebus token BUIDL senilai US$250.000 dengan USDC sebagai gantinya. BUIDL adalah aset ter-tokenisasi setara US Dolar yang dikeluarkan oleh BlackRock.

“Itu adalah upaya untuk mencoba fitur USDC-to-BUIDL yang diumumkan pada hari Kamis oleh Circle,” sebut CEO Ondo Finance, Nathan Allman.

Ini menimbulkan spekulasi bahwa Ondo Finance dan BlackRock memiliki peluang untuk menjalin kerjasama di bidang tokenisasi dan RWA di masa mendatang. Jika hal ini benar terjadi, maka tentu akan menimbulkan sentimen positif bagi token ONDO.

Saat ini, ONDO menjadi salah satu token terdepan dalam sektor RWA dengan kapitalisasi pasar sebesar US$1,38 miliar di peringkat 69 berdasarkan Coinmarketcap.

Baca juga: Fitur Baru dari BUIDL BlackRock Buat Harga ONDO Naik!

Ary Palguna

Lulusan Matematika ITB yang menggemari kripto sejak 2017. Sedang fokus dalam riset ekonomi makro dan kripto beserta teknologinya.

Lulusan Matematika ITB yang menggemari kripto sejak 2017. Sedang fokus dalam riset ekonomi makro dan kripto beserta teknologinya.