Unlock Token Optimism dan SUI Senilai Rp9,7 Triliun Dijadwalkan Pekan Ini!

Anggita Hutami

30th May, 2023

Jaringan kripto Optimism dan Sui akan melakukan unlock token terbesar pada pekan ini. Nilai unlock token tersebut mencapai Rp9,7 triliun jika digabungkan.

Beberapa token dilaporkan telah berhasil melakukan unlock token. Pada tanggal 28 Mei, Avalanche membuka 9,5 juta koin senilai US$139 juta, yang mewakili sekitar 1,3% dari total pasokan koin AVAX.

Baca juga: Perbedaan Token dan Koin Kripto yang Penting Dipahami

Optimism

Optimism akan melepas sebanyak 387 juta token senilai US$590 juta (Rp8,8 triliun) per tanggal 31 Mei. Jumlah ini mewakili 9% dari total pasokan token yang tersedia.

Jumlah token OPT yang beredar saat ini sebanyak 335,3 juta. Adanya unlock token akan meningkatkan 115% pasokan dari token yang beredar saat ini. Unlock token akan diprioritaskan untuk kontributor inti dan investor.

Jadwal unlock token dilakukan satu pekan sebelum upgrade Bedrock dilakukan. Unlock token dijadwalkan 31 mei, sedangkan upgrade Bedrock dijadwalkan pada 6 Juni.

Upgrade Bedrock dilakukan untuk meningkatkan kecepatan transaksi dan menambah kapabilitas volume transaksi yang lebih besar. Selama masa upgrade, pengguna akan mengalami downtime dan tidak dapat melakukan transaksi, setoran, atau penarikan. Selain itu, rantai OP mainnet juga tidak akan mengalami perkembangan.

Harga token OPT saat ini sedang mengalami koreksi. Menurut Coinmarketcap, token OPT dihargai sebesar US$1,53 dan mencatat penurunan 6% dalam 24 jam.

Baca Juga: Token OP Naik 15% Pasca Kerja Sama Coinbase dengan Optimism

SUI

Blockchain SUI akan melakukan unlock aset kriptonya dengan nilai yang lebih kecil dibandingkan token OPT. SUI akan melepas 61 juta koin senilai US$62 juta (Rp928,2 miliar) per 3 Juni. Unlock koin SUI akan meningkatkan 13% pasokan dari total koin yang beredar saat ini.

Baca Juga: Harga SUI Turun Pasca Listing, Peserta Presale Justru Cuan Banyak!

SUI akan melepas koin dengan sistem penjadwalan berkala dari bulan ini hingga bulan November. Pasokan SUI yang beredar diperkirakan akan meningkat dua kali lipat. Sistem ini mirip dengan yang digunakan oleh pengembang token OPT.

Analis kripto Scimitar Alex mengatakan ada perbedaan antara unlock koin SUI dan token OPT. Koin SUI akan didistribusikan kepada pengguna ritel melalui airdrop. Sebagian koin juga akan dialokasikan kepada Sui Foundation. Sistem alokasi koin ini merupakan bagian dari program akses komunitas.

“Jadi meskipun pembukaan OP adalah untuk 114% dari pasokan dan SUI untuk 13%, ada faktor kompleks lain yang harus Anda pertimbangkan ketika mengevaluasi dampak relatif pada harga untuk acara ini,” katanya di Twitter.

Koin SUI saat ini dihargai sebesar US$1,04 dengan penurunan sebesar 3,48% dalam 24 jam.

Baca juga: 18 Proyek Lakukan Unlock Token Senilai Rp9,9 Triliun Pada Maret 2023!

Anggita Hutami

Menekuni bidang jurnalistik sejak 2017. Fokus pada isu investasi keuangan, ekonomi, dan kebijakan publik.

Menekuni bidang jurnalistik sejak 2017. Fokus pada isu investasi keuangan, ekonomi, dan kebijakan publik.