Tentang Coinvestasi

Coinvestasi.com adalah media online yang dibentuk pada Desember 2017 yang berfokus untuk memberikan informasi dan edukasi seputar teknologi Blockchain, Bitcoin, dan Aset Kripto. Coinvestasi menyalurkan berita-berita terkini, menerbitkan konten-konten edukasi, serta menjadi media partner di berbagai event dan konferensi blockchain dan cryptocurrency.. Coinvestasi percaya bahwa dunia yang terdesentralisasi akan tumbuh secara eksponensial, menjadi bagian integral dari kehidupan kita sehari-hari. Coinvestasi bekerja setiap hari untuk membantu mengedukasi masyarakat Indonesia, khususnya pemerhati Blockchain dan Aset Kripto serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya teknologi yang ditawarkan dalam revolusi digital saat ini.

Visi Misi

Visi

Media Crypto dan Blockchain ternama di Indonesia yang memberikan informasi tentang crypto dan blockchain di Indonesia untuk membantu masyarakat Indonesia mendapatkan manfaat dari aset digital.

Misi

  • Menjadi portal blockchain dan aset digital atau aset crypto terdepan
  • Menyampaikan informasi terkini dan terupdate di dunia blockchain dan aset digital
  • Memberikan konten edukasi yang menarik dan mudah dipahami
  • Menjangkau banyak komunitas untuk memberikan edukasi mengenai aset digital

Prinsip

Informasi dan Edukasi

Artikel dan panduan yang dibuat berisi informasi dan edukasi mengenai aset kripto dan blockchain yang telah disusun berdasarkan riset dan fakta-fakta yang mendukung. Setiap konten yang diproduksi hanya berupa edukasi dan bukan saran atau anjuran investasi bagi pembaca.

Pembaruan

Artikel dan panduan dapat diperbarui secara berkala setelah tanggal dan waktu awal publikasi untuk memasukkan informasi baru, penelitian, produk dan lain sebagainya. Setiap artikel atau panduan yang diperbarui akan disertai keterangan waktu pembaruan di dalam artikel atau panduan terkait.

Koreksi

Coinvestasi melakukan koreksi, ralat dan hak jawab yang telah diatur oleh Pedoman Media Siber. Permintaan ralat, koreksi maupun hak jawab terkait artikel atau panduan yang diterbitkan dapat dilakukan melalui surat elektronik: hi@coinvestasi.com dengan menggunaklan subjek Koreksi dan Hak Jawab.

Penyampaian ralat, koreksi, maupun hak jawab dilakukan oleh pemohon dengan menyebutkan identitas jelas, bagian yang dianggap tidak tepat, serta tautan dari artikel yang dimaksud. Setelah melalui berbagai pertimbangan, redaksi Coinvestasi akan melakukan ralat maupun koreksi sebagai berikut.

Koreksi sebagai berikut
1. Ralat judul
2. Koreksi informasi
3. Koreksi isi artikel
4. Menghapus identitas narasumber
5. Ralat atribusi/nama
6. Hak jawab
7. Mekanisme lain sesuai dengan aturan Dewan Pers yang berlaku

Plagiarisme

Coinvestasi memiliki kebijakan yang ketat terhadap plagiarisme, penulis dan kontributor dilarang untuk melakukan plagiarisme. Jika sumber berita didapatkan dari media pihak ketiga penulis dan kontributor wajib menyadur dan menulis kembali dengan kalimat yang sesuai dengan gaya penulisan Coinvestasi, kemudian memberikan sumber yang relevan.

Ketentuan Kontributor

Semua kontributor wajib mematuhi ketentuan yang diberikan Coinvestasi yang tertera dalam panduan kontributor. Selengkapnya dapat di akses di sini.

Pemberitahuan Peraturan

Coinvestasi di bawah PT User Acquisition Indonesia terdaftar di Kementrian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia sebagai penyelenggara sistem elektronik yang berfungsi untuk memberikan informasi bagi para prospek pengguna yang merupakan masyarakat Indonesia untuk mengetahui, memilih, dan menggunakan platform blockchain dan aset kripto